|
Masih Takut Jualan Link Karena Kena Tendang Google?
|
|
Rabu, 26 November 2008 |
Konon sih katanya, google sangat tidak suka pada blog yang memiliki link berbayar di dalamnya. Entah itu karena ikutan jualan link melalui TLA, ask2link, backlink maupun dengan ikutan program paid review seperti blogsvertise. Karena rasa tidak suka tersebut makanya si om google memberikan penalti berupa penurunan Google Page Rank (GPR). Salah satu korban dari tendangan pinalti om google adalah blog saya yang ekads. Page rank blog saya jatuh bebas dari PR3 ke PR0 :(( Dari hasil saya melakukan blogwalking di beberapa tempat, saya menemukan sebuah keanehan. Keanehan yang saya maksud adalah ditengah ketakutan akan ditendangnya PR blog karena ikutan program paid link, kok sekarang malah rame kawan-kawan yang berjualan link. Setelah saya selidiki lebih jauh, ternyata mereka menjual nofollow link. Nofollow link ini konon katanya mengakibatkan blog kita tidak akan dipenalti oleh google walaupun melakukan jualan link. Nama program yang sedang rame diikuti oleh para kawan tersebut adalah sebuah program yang bernama LinkShowOff – Advertising through nofollow link. Melalui program ini, anda dapat menentukan sendiri berapa harga yang pantas untuk blog anda untuk setiap link yang dimuat. Harga terendah yang dapat anda tawarkan adalah $1 dan tertinggi $100 untuk setiap link. Dan anda dikenakan fee yang cukup rendah yaitu hanya $3 untuk setiap pembayaran bulanan anda, dengan minimal payout sebesar $10. Klo menurut saya, ini adalah peluang yang bagus untuk jualan link tanpa takut kena pinalti oleh google. Blog yang memakai subdomain dari blogspot seperti blog ini juga bisa diikutsertakan dalam program LinkShowOff ini. Cara mendaftarnya juga sangat mudah, dan blog dengan PR0 seperti blog ekads juga diterima ikut serta :D Jadi jangan lewatkan kesempatan untuk mengisi akun paypal anda melalui LinkShowOff, karena anda tidak perlu khawatir blog anda akan dipenalti oleh google. Daftar LinkShowOff sekarang juga. |
posted by Gusna @ Rabu, November 26, 2008 |
|
|
|
|
Posting Komentar